West Java, IndonesiaMon - Sat: 9.00 AM - 17.00 PM

Review Instalasi Bushing Lower Arm Protoflex untuk Xpander Semakin Nyaman dan Tidak Limbung

bushing lower arm

Review Instalasi Bushing Lower Arm Protoflex untuk Xpander Semakin Nyaman dan Tidak Limbung

bushing lower arm

Hi Otolovers,

Review instalasi Bushing Lower Arm Protoflex untuk Mitsubishi Xpander kali ini bersumber dari video Youtube dari Kurniadi Channel. Terimakasih om Kurniadi untuk honest reviewnya, Otolovers bisa cek dan subscribe channel youtube Kurniadi Channel disini.

Mitsubishi Xpander adalah salah satu model mobil MPV (Multi-Purpose Vehicle) terlaris yang diproduksi oleh Mitsubishi Motors. Dengan berbagai keunggulan dari perawakan eksterior yang gagah dan mewah, hingga interior yang lega dan nyaman, sejak dirilis pertama kali pada tahun 2017, Xpander telah terjual lebih dari 250.000 unit dalam 5 tahun dan berturut turut setiap tahun mendominasi penjualan mobil MPV di Indonesia.

Namun dibalik segala kenyamanan dan keunggulan pada Xpander, permasalahan pada bagian kaki kaki banyak dialami oleh pengguna Xpander terutama setelah memasuki tahun ketiga. Bunyi pada bagian kaki kaki mulai terdengar dan pada umumnya hal ini disebabkan oleh karet karet bushing arm yang sudah mulai getas atau oblak. 

Pada unit Xpander Cross milik om Kurniadi pada video, kondisi bush arm masih bagus dan tidak ada bunyi pada bagian kaki kaki. Namun karakter bawaan suspensi Xpander yang limbung dan mengayun inilah yang membuat om Kurniadi mau melakukan upgrade bushing arm nya dengan Protoflex.

Ingin berkonsultasi terkait produk Bump Stop? Hubungi Kami di 0818950595

Produk yang dipasang pada video:

Kode Produk: MX-49F023 dan MX-49F024

Jenis Produk: Protoflex Bushing Lower Arm (Besar dan Kecil)

Kompatibilitas: Nissan Livina 2019-ON, Mitsubishi Xpander 2017-ON, Outlander Sport 12-20, Lancer CY4 CX4

Garansi Produk: Seumur Hidup

Baca juga ini:  Karet anti roll Stabilizer and Bush Arm Untuk Wuling Cortez / Almaz

Sebagai catatan, pada unit Xpander Cross tersebut juga sudah dilakukan pemasangan produk Front stabilizer bush atau Karet stabil depan yang terdapat pada video terpisah disini. Karet stabil depan Protoflex sangat efektif untuk mengurangi limbung saat manuver dalam kecepatan tinggi dan membantu membuat handling lebih responsif. Kami merekomendasikan Otolovers untuk juga memasang karet stabilizer untuk unit Xpander Anda. Tersedia juga paket lengkap Bushing Protoflex untuk Xpander disini.

Unboxing Produk Bushing Lower Arm Besar 

Isi dalam kemasan:

  • Bushing Lower Arm Besar 2 pcs
  • Instruksi pemasangan
  • Kartu Informasi Garansi

Unboxing Produk Bushing Lower Arm Kecil

Isi dalam kemasan:

  • Bushing Lower Arm Kecil 2 pcs
  • Instruksi pemasangan
  • Protoflex Silicon based PTFE Grease
  • Kartu Informasi Garansi

Berikut adalah kondisi lower arm dengan bushing karet original bawaan pabrik yang akan diganti dengan Protoflex.

Proses Instalasi Bushing Lower Arm

Protoflex merekomendasikan pemasangan produk dilakukan oleh montir atau teknisi profesional dari bengkel yang sudah biasa melakukan pemasangan karet suspensi.

Cek lokasi bengkel mitra Protoflex disini.

Berikut adalah panduan instalasi produk bush lower arm:

  1. Lepaskan arm dari mobil.
  2. Lepaskan bushing bawaan mobil dari housing pada arm.
  3. Bersihkan housing pada arm dari kotoran dan karat.
  4. Lakukan proses pengukuran pada rumah atau housing arm sesuai instruksi pemasangan yang terdapat dalam kemasan. (hanya untuk bush lower arm besar)
  5. Lakukan proses pemasangan bush lower arm Protoflex menggunakan alat press sesuai instruksi pemasangan yang terdapat dalam kemasan.
  6. Pasang kembali arm ke mobil dan kencangkan baut/mur sesuai rekomendasi torsi yang ditentukan dari pabrik.
  7. Lakukan spooring setelah selesai pemasangan.

Berikut adalah kondisi lower arm setelah instalasi Protoflex.

Bagaimana review berkendara setelah pemasangan produk Protoflex pada unit Xpander Cross milik om Kurniadi?

Baca juga ini:  Masalah Nissan Livina: Kaki Kaki Mobil bunyi? Ganti Karet Ini cuman Rp 1 Jutaan

“Tadi sebelum saya ganti bushing arm dari Protoflex,  saat mengendarai menggunakan bushing orinya tadi terasa goyang kanan kiri kanan kiri dan mentul-mentul seperti itu, setelah saya ganti terasa nyaman sekali dan Enak sekali mobil terasa stabil dia tidak Limbung kanan kiri mentul-mentul depan belakang

Quoted from Comments section by Kurniadi Channel.

Kesimpulannya

Bushing lower arm Protoflex dengan bahan Polyurethane memiliki tinggal rigiditas yang lebih tinggi dari karet rubber bawaan pabrik. Hal ini akan memberikan manfaat berkendara seperti:

  • Limbung / body roll berkurang secara signifikan, mobil semakin stabil, semakin nyaman
  • Semakin percaya diri saat manuver di kecepatan tinggi
  • Umur ban semakin awet 
  • Handling dan steering yang lebih responsif
  • Kualitas pengereman meningkat, meningkatkan keamanan berkendara

Om Kurniadi telah menggunakan 3 produk Protoflex yaitu karet stabilizer depan, bush arm besar dan kecil untuk unit Xpander Cross dan puas terhadap perubahan yang terjadi setelah melakukan upgrade ke Protoflex! 

Tunggu apa lagi, segera upgrade karet suspensi Xpander Anda dengan Protoflex.

Lihat produk Protoflex untuk Xpander disini.

BACA JUGA: GEJALA BUSHING ARM RUSAK YANG PERLU KAMU KETAHUI!

Leave a Reply

Shopping cart

0

No products in the cart.